November 30, 2023
Boleh Music
Asian Hit List What's New

Sukses Tampil Di Glastonbury 2019 Babymetal Siap Rilis Album Baru ‘Metal Galaxy’

South Jakarta – Grup kawaii metal asal Jepang, Babymetal kembali membuat berita. Setelah sukses tampil festival musik Glastonbury 2019, grup yang kini menyisakan dua personil  Suzuka Nakamoto (Su-metal),dan Moa Kikuchi (Moametal) mengumumkan akan merilis album baru ‘Metal Galaxy’ pada 11 Oktober 2019 di bawah label earMUSIC/Edel.

Dalam album barunya mendatang, Babymetal juga akan memasukkan beberapa single baru yang telah dirilis sebelumnya seperti “Pa Pa Ya!!”, “Starlight”, “Distortion” dan “Elevator Girl”.

Dalam pernyataannya seperti dilansir Blabbermouth.net, Babymetal mengungkapkan, Babymetal mengatakan dalam sebuah pernyataan: “Kami sangat senang mengumumkan album ketiga Babymetal, ‘Metal Galaxy’ !! Tema utama album ini adalah Babymetal sedang dalam pengembaraan ke Metal Galaxy dan berbagai variasi lagu dikemas dalam album. Kami sedang dalam perjalanan menuju ‘Metal Galaxy. Selamat datang di dunia Babymetal !! “

Pada musim gugur tahun  lalu, Babymetal merilis lagu baru  secara digital berjudul  “Starlight”. Ini menandai kelahiran kembali band di mana Su-Metal dan Moametal membentuk kembali band sejak keluarnya Yuimetal.

Babymetal menghabiskan seluruh tur 2018 tanpa Yuimetal, yang sebelumnya adalah salah satu anggota dari trio inti grup. Dia kemudian keluar dari band, menjelaskan dalam pernyataan bahwa dia akan melanjutkan karier solo sebagai Mizuno Yu. Pada 19 Oktober 2018, Babymetal mengumumkan bahwa Yui Mizuno (Yuimetal) memutuskan untuk meninggalkan band karena alasan kesehatan , menyusul ketidakhadirannya dari pertunjukan langsung sejak Desember 2017.

Dalam suatu wawancara usai tampil di festival Glastonbury, Babymetal mengaku senang bisa tampil di festival di tanah Inggris tersebut. Meskipun mengaku sedikit gugup, tetap mereka mengaku semangat saat tampil didepan ribuan penonton. Babymetal juga mengaku bahwa mereka menyukai band Bring The Horizon dan nge-fans musisi baru fenomenal, Billie Eilish.

Related posts

Raisa Sukses Hadirkan Puluhan Ribu Penonton Di Stadion GBK

Qenny Alyano

Maestro Musik Jepang Ryuichi Sakamoto Tutup Usia

Qenny Alyano

INDAHKUS Lanjutkan Perkenalan EP Baru Lepas MV “Sepercik Kenangan”

Qenny Alyano