South Jakarta – Avolia atau yang biasa dipanggil Avo, seorang penyanyi pendatang baru yang sangat berbakat. Di awal tahun 2022 lalu avo telah merilis single pertamanya yang berjudul “Masih Sama”, rilisnya lagu ini cukup banyak mendapatkan respon baik dari para penggemar avo dan pendengar musik di Tanah Air. Kini di bawah naungan label Indo Semar Records, avo akan merilis kembali single keduanya yang berjudul “Masih Sayang Kamu”.
Melalui single “Masih Sayang Kamu” ini Avo ingin bercerita tentang sebuah rasa cinta yang besar terhadap seseorang, yang telah menemaninya selama ini dan berharap ia dapat bersamanya selamanya. Namun di saat ia sedang rapuh sang kekasih justru meninggalkannya tanpa alasan. “Di saat aku sedang meyakinkan diri, berfikir bahwa cinta ini akan selamanya namun tiba-tiba aku ditinggalkan begitu aja, di putusin secara sepihak tanpa adanya penjelasan” ujar Avo.
Di saat sang kekasih dengan mudah melupakannya, tapi avo masih berharap bisa kembali bersama, namun ia sadar bahwa semua ini telah berakhir. Semua luka yang diberi tak membuat ia mudah melupakannya, hubungan yang cukup lama dan begitu banyak kenangan yang sudah terlukis indah sulit untuk dilupakan dan ia masih mencintai sang mantan.
Dalam pembuatan lagu ini Avo dibantu oleh Pramudito sebagai Music Producer dan Vocal Director dibantu oleh Ayoe Purnamasari. Saat proses memproduksi lagu “Masih Sayang Kamu” ini cukup banyak tantangan, mulai dari adanya beberapa perubahan lirik lagu hingga proses perekaman itu sendiri. Namun dengan rasa yakin dan semangat yang dimiliki Avo bersama tim, membuat semua proses berjalan lancar, hingga akhirnya lagu ini dapat rilis untuk didengar di berbagai platform musik.
Avo menuturkan lagu “Masih Sayang Kamu” ini dipersembahkan untuk para fans dan seluruh penikmat musik di Tanah Air. “Semoga lagu ini banyak disukai dan aku yakin akan banyak perasaan yang relate dengan lagu ini” tutup Avo.
Composer : Banu Tri Budi Setiawan & Michael Juan
Music Producer : Pramudito
Recording Studio :Indo Semar Records
Mixing & Mastering : Canggar Krisnatry at Borland Audiolabs, Bandung
Vocal Director : Ayoe Purnamasari
INDOSEMAR RECORDS 2022
(SPR)